Belum Stabil Pandemi Covid-19, Sekda Uju Masyarakat Dihimbau Waspada

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Uju mengingatkan kepada seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Bekasi agar meningkatkan kewaspadaan serta tidak lengah dalam menghadapi penularan virus Covid-19 yang masih belum stabil.

Hal itu disampaikannya saat memimpin rapat Koordinasi dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Bekasi. Bertempat di Aula Babinsa Kodim 0509 Kabupaten Bekasi – Cikarang Pusat, Selasa (5/1/21).

“Menghadapi awal tahun saya minta kepada seluruh elemen masyarakat, baik karyawan di perkantoran, di tempat usaha dan para pekerja di kawasan industri

agar meningkatkan kewaspadaannya dan jangan lengah, karena penularan virus Covid-19 masih terjadi,” kata Uju

Uju juga mengingatkan pentingnya kesadaran masyarakat dalam pencegahan penularan Covid-19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan

“Karena penanganan Covid-19 tidak hanya menjadi tugas tim Satgas dan Pemerintah Daerah saja, tapi juga perlu peran serta seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi,” ujarnya

Selain itu, Uju menambahkan terkait rencana persiapan belajar tatap muka di sekolah yang akan dilaksanakan pada bulan Januari, harus dipastikan aman dan tidak menimbulkan terjadinya klaster baru.

“Kalaupun dilaksanakan belajar tatap muka harus dipastikan persiapannya agar tidak muncul klaster baru di sekolah, nanti akan kita verifikasi dari tingkat Kabupaten maupun tingkat Kecamatan,” ucapnya.

Uju berharap, Mudah-mudahan dengan sinergitas dan komitmen serta kepedulian bersama, penanganan Covid-19 di Kabupaten Bekasi dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.(*)